Pementasan Mahasiswa Prodi PBSI FITK UIN Jakarta Dipadati Penonton

Student Center, BERITA FITK Online- Hari pertama pementasan mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FITK UIN Jakarta pada Senin (5/6/23) dipadati penonton.
Aula Student Center yang telah ditransformasi menjadi gedung pertunjukan dan pameran dengan tema “Gelora Cipta Arifin C. Noer”, menjadi saksi bagi pentas tahunan prodi PBSI ini. Penonton yang terdiri dari keluarga mahasiswa serta khalayak umum menikmati sajian naskah “Kapai-Kapai” karya Arifin C. Noer yang diadaptasi dengan sangat baik oleh mahasiswa PBSI semester 6.
Naskah “Kapai-Kapai” merupakan salah satu karya terbaik Arifin C. Noer yang kerap dipentaskan oleh grup-grup teater dalam festival, juga menjadi objek studi kajian pertunjukan.
Naskah yang pertama kali diterbitkan tahun 1970 ini memotret kisah Abu, sang tokoh utama, sejak ia muda hingga tua dalam proses pencariannya sebagai manusia, yang disimbolisasi dengan pencarian "Cermin Tipu Daya". Pertanyaan utama yang menggelantung sepanjang pertunjukan: bisakah Abu mendapatkan Cermin Tipu Daya tersebut? Pementasan semalam akan ditayangkan ulang di kanal YouTube Pestarama PBSI UIN Jakarta.
Di antara para penonton, hadir Jamal D. Rahman, pemimpin redaksi Majalah Horison dan sastrawan yang mengapresiasi pementasan semalam sebagai “pementasan yang bagus dan menghibur.” Ia juga mengapresiasi tim produksi yang telah bekerja keras mewujudkan acara ini.
Pementasan drama ini merupakan hasil unjuk kerja dari mata kuliah Praktikum Drama (Kajian Drama II) yang menjadi inti dari rangkaian kegiatan Pestarama (Pekan Apresiasi Sastra dan Drama) ke-8.
Rangkaian Pestarama #8 akan berlanjut dengan dua pementasan, pameran dan bazar pada 6—7 Juni 2023, serta “Lantunan Doa dan Persembahan untuk Arifin C. Noer” pada Jumat (9/6/2023) di Aula Pusat Dokumentasi Sastra (PDS) HB Jassin, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta. (MusAm/ Selvia Parwati Putri)
