FITK UIN Jakarta-Disdikpora Kabupaten Bangka Tandatangani Kerja Sama Program PPG
Gedung FITK, BERITA FITK Online- Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengadakan acara penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dengan Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung. Acara ini dilaksanakan pada Selasa (10/9/2024), di ruang kerja Dekan FITK UIN Jakarta, Jl. Ir. H. Juanda No. 95, Ciputat, Tangerang Selatan.
Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum, Dr. Yudhi Munadi, M.Ag., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja sama, Salamah Agung, M.A., Ph.D., Dosen Prodi PPG, Wahdi Sayuti, M.A., serta sejumlah pengelola program PPG. Sementara itu, pihak Disdikpora Kabupaten Bangka diwakili oleh Kepala Disdikpora, Rozali, S.H., M.Si., dan Kepala Seksi Guru dan Tenaga Kependidikan, Masykur Sudrajat, S.I.Kom.
Dalam sambutannya, Yudhi Munadi menekankan pentingnya kolaborasi ini sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan serta profesionalitas guru di Kabupaten Bangka. Ia juga mengapresiasi kedatangan rombongan Disdikpora Kabupaten Bangka dan menegaskan komitmen FITK UIN Jakarta dalam mendukung pengembangan pendidikan di daerah tersebut.
Rozali, selaku Kepala Disdikpora Kabupaten Bangka, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari UIN Jakarta. Ia berharap kerja sama ini mampu memberikan dampak positif dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Bangka. Selain itu, Rozali juga memaparkan situasi pendidikan di daerahnya serta tantangan yang dihadapi, dengan harapan bahwa program PPG ini dapat menjadi solusi bagi peningkatan kualitas guru di wilayahnya.
Lebih lanjut, Rozali mengungkapkan bahwa lebih dari 100 guru di Kabupaten Bangka telah dinyatakan lulus pre-test dan siap mengikuti program PPG. Namun, pada batch pertama, hanya empat orang yang dapat diikutsertakan, meskipun Disdikpora telah mengalokasikan anggaran untuk program ini.
Diskusi kemudian dilanjutkan mengenai pengelolaan program PPG. Yudhi Munadi menjelaskan bahwa program PPG di UIN Jakarta dirancang untuk membekali calon guru dengan kompetensi yang diperlukan, termasuk pedagogik, profesional, sosial, dan kepribadian. Selain pelatihan formal, program ini juga menekankan pengembangan soft skills dan kemampuan adaptasi di lapangan.
Pertemuan ini ditutup dengan foto bersama dan pertukaran dokumen Perjanjian Kerja Sama sebagai simbolisasi dimulainya kerja sama yang saling menguntungkan antara FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Disdikpora Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung. (MusAm)