PGMI Sosialisasikan Visi Misi dan Strategi Pencapaian
PGMI Sosialisasikan Visi Misi dan Strategi Pencapaian

Gedung PPG Bojongsari, BERITA FITK Online-- PGMI adakan sosialisasi visi misi dan strategi pencapaiannya kepada dosen dan perwakilan mahasiswa pada Rabu (24/7/2019) di Kantor PGMI Gedung PPG Bojongsari Depok.

Menurut Kaprodi PGMI Asep Ediana Latip, sosialisasi ini bertujuan untuk penguatan dan peningkatan pemahaman visi misi oleh semua pihak, terutama sinergi visi misi fakultas dengan prodi.

Dalam kesempatan tersebut, Dekan berkesempatan menjelaskan strategi pencapaian visi misi Fakultas.

“Dengan kegiatan ini diharapkan dosen memiliki pemahaman visi dan misi, serta tujuan dan sasaran pencapaiannya,” ujar Asep.

Turut hadir pada kesempatan tersebut mendampingi Dekan, Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum Dr Abdul Muin MPd. (mf)