Prodi PBI FITK UIN Jakarta-USIM Gelar Seminar Internasional
Gedung FITK, BERITA FITK Online- Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta bekerja sama dengan Universiti Sains Islam Malaysia (USIM) menyelenggarakan Seminar Internasional dengan tema "Fostering Student Well-Being for Academic Success: Strategies and Insights". Acara ini berlangsung pada hari Senin (19/8), di Teater Profesor Mahmud Yunus, lantai 3 FITK UIN Jakarta.
Seminar ini dihadiri oleh Dekan FITK, Prof. Siti Nurul Azkiyah, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja sama, Salamah Agung, M.A., Ph.D. Selain itu, turut hadir Ketua Program Studi PBI, Ummi Kultsum, M.Pd., Ph.D., Sekretaris Program Studi PBI, Atik Yuliyani, M.A., TESOL, dan Ketua Unit Pojok Curhat, Solihin, M.Pd.
Dari Universiti Sains Islam Malaysia (USIM), hadir Dr. Puan Fadhila Othman, yang merupakan konselor di USIM. Rombongan dari USIM terdiri dari 26 orang yang terdiri dari mahasiswa dan pembimbing dari berbagai fakultas, seperti Fakulti Syariah dan Undang-Undang, Fakulti Bahasa Utama, Fakulti Sains Teknologi, Fakulti Ekonomi dan Muamalat, serta Fakulti Quran dan Sunah. Puan Fadhila Othman mengucapkan terima kasih sudah diterima dengan baik oleh FITK UIN Jakarta.
Dalam sambutannya, Dekan Siti Nurul Azkiyah menyampaikan rasa terima kasihnya atas kunjungan dari USIM dan sambutan hangat dari pihak FITK UIN Jakarta. Ia juga mengungkapkan harapannya untuk dapat berkolaborasi dalam berbagai bidang, baik akademik maupun kerja sama lainnya. "Kegiatan ini kita manfaatkan untuk saling belajar mengenai akademik maupun kebudayaan antar kedua institusi dan negara. Kita bisa berdiskusi tentang bagaimana menjadi mahasiswa yang sukses: strategi dan tipsnya. Kami sangat terbuka untuk kerja sama, baik dalam bentuk pertukaran mahasiswa maupun dosen pengajar," ujarnya. Ia juga berharap para tamu dari USIM dapat menikmati kunjungan mereka di FITK UIN Jakarta.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja sama, Salamah Agung, M.A., Ph.D., dalam presentasinya menjelaskan fasilitas lengkap dan memadai yang dimiliki UIN Jakarta untuk pengembangan kompetensi mahasiswa. Ia juga memaparkan berbagai kegiatan yang dilakukan oleh bidangnya dan masing-masing program studi, yang memiliki kekhasan tersendiri. Selain itu, Salamah Agung juga memperkenalkan Lembaga Semi Otonom, Pojok Seni Tarbiyah (Postar), serta berbagai program di bidangnya, termasuk job fair, enterpreneurship, dan T-CEd. Untuk mempersiapkan mahasiswa tingkat akhir agar sukses berkarir setelah lulus, FITK juga memiliki program Scolarship Fair yang belum lama digelar
Salamah Agung juga menyoroti keberadaan Pojok Curhat di fakultas, sebuah unit yang berfungsi sebagai tempat bagi mahasiswa atau dosen untuk menyampaikan masalah yang mereka hadapi. "Dari curhatan mahasiswa, kita tahu bahwa mereka memiliki masalah masing-masing, dan kami di sini untuk mendukung mereka," tuturnya. Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa UIN Jakarta memiliki pusat bahasa yang mendukung studi lanjut mahasiswa.
Acara ini diakhiri dengan diskusi interaktif dan pertukaran gagasan antara peserta seminar, yang semakin mempererat hubungan antara FITK UIN Jakarta dan USIM. Para peserta seminar diharapkan dapat membawa pulang wawasan baru yang berguna untuk mencapai kesuksesan akademik. (MusAm)