Studi Banding HMPS MPI UIN Mahfud Yunus Batusangkar ke HMPS MP Manajemen Pendidikan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Sharing Knowledge, Strengthening Bonds
HMPS Manajemen Pendidikan Islam UIN Mahmud Yunus Batusangkar mengadakan kunjungan ke UIN Syarif Hidayatullah Jakarta guna melaksanakan kegiatan studi banding bersama HMPS Manajemen Pendidikan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara dimulai sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB di Teater FITK lantai 3 (Teater Mahmud Yunus).
Studi Banding ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menjalin silaturahmi antar sesama pengurus himpunan serta saling berbagi tentang program kerja, sistem kerja, serta seputar sistematika di internal sehingga diharapkan dapat memberikan insight baru dan manfaat bagi HMPS MPI UIN Mahmud Yunus Batusangkar serta untuk HMPS MP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Studi banding diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Salamah Agung, M.A., Ph.D., sebagai Wakil Dekan FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Muarif SAM, M.Pd., selaku Kaprodi Manajemen Pendidikan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan juga penyampaian sambutan oleh Suhadi Aziz, S.T., dosen MPI UIN Mahmud Yunus Batusangkar.
Dalam sambutannya, Salamah menyampaikan, “Studi banding ini dapat memberikan insight baru dan manfaat bagi HMPS MPI UIN Mahmud Yunus Batusangkar serta untuk HMPS MP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta,” dan beliau juga menyampaikan bahwa pada tahun 2024, HMPS FITK akan berfokus pada program kerja yang membangun kompetensi diri serta memiliki output sertifikat kompetensi yang bermanfaat untuk profesi berkelanjutan (4/12/23).
Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi antara mahasiswa dan pemateri yang membahas tentang rencana penggantian nama program studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) UIN Mahmud Yunus menjadi Manajemen Pendidikan (MP) UIN Mahmud Yunus. Pembahasan ini memberikan gambaran tentang dampak positif dan negatif dari rencana tersebut. “Biasanya, meluluskan pekerjaan dilihat dari standar jurusan yang ditetapkan. Maka dari itu, ada SKB (Surat Kesepakatan Bersama). Formasi untuk MP tidak bisa diakses oleh MPI, sedangkan untuk formasi MPI bisa diakses oleh jurusan MP dan MPI,” terang Muarif (4/12/23).
Selain itu, kegiatan disambung dengan diskusi antar departemen HMPS MPI UIN Mahmud Yunus Batusangkar dan HMPS MP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini dimulai dengan presentasi program departemen HMPS MP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan dilanjutkan dengan pertanyaan-pertanyaan dari HMPS MPI UIN Mahmud Yunus Batusangkar. Diskusi diakhiri dengan penandatanganan MoU dan penyerahan kenang-kenangan.
Pada akhir kegiatan, HMPS MPI Mahmud Yunus Batusangkar diajak untuk mengelilingi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta serta mengabadikan momen di ikonik Taman UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.. (AAR)
AR)